Sebagai seseorang yang memiliki tugas untuk membantu seorang Juru Ledak dalam melaksanakan peraturan yang ditetapkan tentunya memerlukan kemampuan yang khusus sehingga pelaksanaan kegiatan peledakan pada pertambangan bisa berjalan dengan baik dan selamat.
Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Geologi, Mineral, dan Batubara (PPSDM Geominerba) sebagai salah satu institusi pemerintah yang bergerak di bidang pendidikan dan pelatihan sektor Geologi, Mineral, dan Batubara menyelenggarakan Diklat Pekerja Peledakan Madya angkatan ke-3.
Sebanyak 15 peserta yang berasal dari pegawai perusahaan pertambangan Nasional mengikuti pelatihan secara online selama empat hari (2-5 Oktober 2023).
Tugas dari Pekerja Peledakan Madya mencakup pekerjaan mengangkut bahan peledak peka detonator, bahan peledak peka primer dan bahan ramuan ke lokasi peledakan, meramu bahan peledak, administrasi gudang bahan peledak, membuat primer, mengisi bahan peledak ke lubang ledak, dan menyambung bahan peledak.
Untuk mendukung hal tersebut, PPSDM Geominerba akan membekali materi seperti; Pengangkutan Bahan Peledak, Peramuan Bahan Peledak, Persiapan Peledakan, Peraturan Keselamatan dan Kegiatan Peledakan, dan Adiministrasi Gudang Bahan Peledak dan Bahan Peledak.
Dengan dibekali materi tersebut, harapannya dapat memberikan manfaat sebagai pekerja peledakan madya yang terampil dan mampu melaksanakan tugas dan fungsi sesuai jabatan para peserta pelatihan.