PT Kalimantan Prima Persada yang merupakan salah satu entitas bisnis di grup Astra yang menyediakan jasa kontraktor penambangan, jasa pengangkutan, dan jasa operator pelabuhan terintegrasi menjalin kerjasama untuk meningkatkan kompetensi SDM nya melalui pendidikan dan pelatihan.
Dalam hal ini menjalin kerjasama dengan Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Geologi, Mineral, dan Batubara (PPSDM Geominerba) yang merupakan salah satu institusi pemerintah yang bergerak di bidang pendidikan dan pelatihan sektor Geologi, Mineral, dan Batubara.
Kepala Inspektur Tambang, Sunindyo Suryo Herdadi juga hadir untuk membuka pelatihan secara resmi melalui video conferences, Senin (9/10/2023).
Sunindyo mengucapkan terimakasih kepada PT Kalimantan Prima Persada yang sudah berkomitmen untuk menerapkan Sistem Manajemen Keselamatan Pertambangan (SMKP) dalam rangka pengendalian risiko keselamatan pertambangan dengan mengikuti Diklat Implementasi SMKP Mineral dan Batubara.
“Kami mengapresiasi PT Kalimantan Prima Persada yang sudah berupaya memastikan penerapan SMKP di perusahaannya sudah sesuai dengan peraturan perundangan dengan mengikuti pendidikan dan pelatihan di PPSDM Geominerba” ujarnya.
Hadir juga Kepala PPSDM Geominerba, Dwi Anggoro Ismukurnianto dan Koordinator Penyelenggaraan dan Pengelolaan Sarana Prasana Pengembangan Sumber Daya Manusia PPSDM Geominerba, Ade Hidayat untuk mendampingi sekaligus memberikan sambutan dan laporan kepada peserta pelatihan.
Selain itu hadir juga Manager SHE PT Kalimantan Prima Persada, Toha Rusdiyanta untuk memberikan sambutan sekaligus semangat kepada pegawainya yang mengikuti sertifikasi ini.
Dalam sambutannya, Ismu menjelaskan tujuan diselenggarakannya sertifikasi “Sertifikasi diselenggarakan agar peserta dapat memahami dasar hukum dan latar belakang SMKP Mineral dan batubara, elemen-elemen SMKP Mineral dan Batubara, dokumen SMKP Mineral dan Batubara, dan memahami strategi dan tahapan penerapan SMKP Mineral dan Batubara”.
Lalu dalam laporan penyelenggaraan pelatihan, Ade menjelaskan banyaknya peserta dan durasi pelaksanaan pelatihan ini “Sebanyak 25 pegawai PT Kalimantan Prima Persada mengikuti pelatihan yang dilaksanakan selama enam hari (10-17 oktober 2023) secara online”.
Selama mengikuti pelatihan ini, peserta akan dibekali materi oleh Tim Pengajar Direktorat Teknik dan Lingkungan Mineral dan Batubara seperti; Dasar K3, Dasar Keselamatan Operasi, Dasar Hukum SMKP, Penerapan Elemen Kebijakan, Perencanaan, Organisasi dan Personel, Implementasi, Pemantauan, Evaluasi, dan Tindak Lanjut, Dokumentasi, serta Tinjauan Manajemen dan Peningkatan Kinerja.
Dengan dibekali materi tersebut harapannya SDM PT Kalimantan Prima Persada dapat mengimplementasikan pengetahuannya di bidangnya masing-masing dan melanjutkan mengikuti Sertifikasi Auditor SMKP. (BSP)