PPSDM Geominerba Kembali menggelar Diklat Pemenuhan dan Uji Kompetensi Pengawas Operasional Pertama (POP) pada Pertambangan Angkatan IV.
Masih ditengah wabah covid-19 diklat sertifikasi ini digelar secara online. diklat ini juga menjadi salah satu upaya dari PPSDM Geominerba membantu perusahaan pemegang IUP. Tujuannya agar perusahaan bisa mempersiapkan para praktisi pertambangan pada tingkatan manajemen pertama yang mempunyai pengetahuan teknis sesuai dengan unit kompetensi sebagai pengawas operasional.
Berlangsung selama enam hari (1-6 Maret 2021) diklat ini diikuti oleh 22 orang peserta dari perusahaan pertambangan nasional di seluruh Indonesia. PPSDM Geominerba berupaya untuk dapat membantu para peserta dalam melewatiujian sertifikasi sehingga dinyatakan sebagai pekerja yang kompeten untuk menduduki jabatan Pengawas Operasional Pertama.
Selama diklat berlangsung, materi yang akan diberikan di antaranya meliputi: Pelaksanaan Peraturan Perundang-undangan Terkait Keselamatan Pertambangan; Pelaksanaan Inspeksi; Pelaksanaan Investigasi Kecelakaan; Pelaksanaan Peraturan Perundang-undangan Terkait Perlindungan Lingkungan; Identifikasi Bahaya dan Pengendalian Risiko.
Ada juga Pelaksanaan Analisis Keselamatan Pekerjaan; Pelaksanaan Pertemuan Keselamatan Pertambangan Terencana; dan Pelaksanaan Tugas dan Tanggung Jawab Keselamatan Pertambangan pada Area yang menjadi Tanggung Jawabnya.
Tak hanya pembekalan materi, pelaksanaan ujian tulis dan lisannya juga dilakukan secara online melalui aplikasi zoom meeting. Para peserta juga diberikan akun melalui LMS (Learning Management System) Geominerba (GISEL) sehingga memudahkan para peserta dalam memahami materi serta tanya jawab dengan pengajar. (IR)