Kepala Bagian Tata Usaha Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Geologi, Mineral, dan Batubara (PPSDM Geominerba), Handoko Setiadji kembali membuka gelaran Pendidikan dan pelatihan (Diklat) bagi Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Kementerian ESDM secara daring, Senin (14/2/2022) melalui video conference.
Yaitu diklat Evaluasi Laporan Eksplorasi Perusahaan Pertambangan, Diklat Sistem Informasi Geografis Tingkat Dasar, dan Diklat Pengenalan Geologi.
Diklat ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi ASN, juga meningkatkan Indeks Profesional ASN. IP ASN adalah suatu instrument yang digunakan untuk mengukur dan menilai secara kuantitatif tingkat profesionalitas pegawai ASN.
PPSDM Geominerba terus berkomitmen dalam meningkatkan kompetensi sumber daya manusia di sektor geologi, mineral, dan batubara. (IR)