Sebagai upaya untuk meningkatkan kompetensi Aparatur Sipil Negara (ASN) di Lingkungan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (KESDM), Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia, Geologi, Mineral, dan Batubara (PPSDM Geominerba) sebagai salah satu instansi pemerintah yang bergerak di bidang pendidikan dan pelatihan sektor geologi, mineral, dan batubara menyelenggarakan Pelatihan Pengantar Ekonomi Kegiatan Eksplorasi Mineral dan Batubara kali pertama secara online.
Pelatihan dibuka secara resmi oleh Kepala PPSDM Geominerba, Dwi Anggoro Ismukurnianto melalui media online, Senin (3/4/2023). Dalam acara tersebut juga dihadiri oleh para pejabat di Lingkungan PPSDM Geominerba.
Menurut Ismu dalam sambutannya menyebutkan, meskipun PPSDM Geominerba melaksanakan pelatihan dengan metode jarak jauh tidak menyurutkan semangat para peserta tetapi justru dapat dimanfaatkan untuk terus meningkatkan kompetensi yang dimiliki yaitu mengetahui bagaimana tahapan, biaya, dan aspek ekonomi yang didapat pada kegiatan eksplorasi minerba.
Pelaksanaan pelatihan akan diselenggarakan selama tiga hari (3-5 April 2023) dengan melibatkan 33 ASN di Lingkungan KESDM ujar Ismu.
Ismu juga menjelaskan, selama mengikuti pelatihan tersebut, peserta akan dibekali materi seperti; Tahapan Kegiatan Eksplorasi, Sumber Daya dan Cadangan, Aspek Keekonomian, dan Biaya Eksplorasi.
Sehingga nantinya ASN di Lingkungan KESDM dapat memahami bagaimana pentingnya eksplorasi minerba dalam pengembangan sektor pertambangan di Indonesia, karena dapat membantu meningkatkan efisiensi dan efektivitas operasi tambang, serta mengurangi risiko kegagalan investasi tegas Ismu. (BSP)