Sebanyak tiga puluh enam agen perubahan Aparatur Sipil Negara (ASN) di Lingkungan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (KESDM) mengikuti Pelatihan Analisis Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) Mineral dan Batubara secara online.
Pelatihan diselenggarakan oleh Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia, Geologi, Mineral, dan Batubara (PPSDM Geominerba) yang bergerak di bidang pendidikan dan pelatihan sektor Geologi, Mineral, dan Batubara.
Koordinator Penyelenggaraan dan Pengelolaan Sarana Prasana Pengembangan Sumber Daya Manusia PPSDM Geominerba, Ade Hidayat hadir untuk membuka secara resmi pelatihan melalui video conferences yang didampingi oleh SubKoordinator Penyelenggaraan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Herlinawati, Senin (15/5/2023).
Ade menjelaskan, pelatihan dilaksanakan selama tiga hari (15-17 Mei 2023) dengan dibekali materi oleh narasumber dari Tim Pengajar Direktorat Pembinaan Pengusahaan Batubara, PT. Dahana, PT. Pindad, dan PT. Sucifindo seperti; Dasar Hukum Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN), Implementasi Belanja Barang TKDN Pada RKAB Pertambangan Minerba, Verifikasi, Klasifikasi dan Estimasi TKDN, dan Studi Kasus Penerapan TKDN.
Manfaat mengikuti pelatihan ini, ASN di Lingkungan KESDM dapat menganalisis tingkat kandungan dalam negeri, dapat mengetahui sejauh mana sektor-sektor ekonomi di dalam negeri telah memberikan kontribusi terhadap perekonomian nasional.