Bandung – Tim Kushiro Coal Mining (KCM) yang berada di bawah naungan Japan Organization for Metals and Energy Security (JOGMEC), melakukan kunjungan kerja ke Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia, Geologi, Mineral, dan Batubara (PPSDM Geominerba) bertujuan untuk membahas program kerja sama yang akan dilaksanakan selama satu tahun kedepan, Kamis (15/6/2023).
Kerja sama yang dilakukan antara JOGMEC dan PPSDM Geominerba sudah berlangsung selama kurang lebih 20 tahun dan telah menghasilkan banyak manfaat dalam pengembangan SDM khususnya di bidang Geologi, Mineral, dan Batubara di Indonesia.
Kunjungan tersebut disambut hangat oleh Kepala Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia, Geologi, Mineral, dan Batubara (PPSDM Geominerba) Dwi Anggoro Ismukurnianto dan pejabat fungsional serta struktural di Lingkungan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Energi, dan Sumber Daya Mineral, bertempat di Emerald Meeting Room PPSDM Geominerba.
Dalam pembukaan tersebut, Ismu menjelaskan program kerja sama yang biasa dilakukan oleh PPSDM Geominerba “Tahun 2023 ini PPSDM Geominerba sudah mulai kembali menjalin kerja sama dalam melaksanakan program kegiatan pelatihan khususnya di Sub Sektor Geologi, Mineral, Dan Batubara” jelasnya.
Lanjut, Ismu menjelaskan program apa saja yang akan dilaksanakan selama satu tahun kedepan bersama JOGMEC “Sesuai rencana kerja sama dengan JOGMEC, akan ada dua hal terkait pelaksanaan program yaitu pertama tempat pelaksanaan training akan dilaksanakan di Indonesia yang diikuti oleh sembilan Universitas dan program kedua akan dilaksanakan di KCM Training Center, Kushiro, Jepang sebanyak dua batch”.
Program training hasil kerja sama dengan JOGMEC yaitu Underground Coal Mining Technology and Safety Management yang saat ini sedang berlangsung berlokasi di KCM Training Center dilaksanakan selama satu bulan lebih (2 Juni – 14 Juli 2023) yang diikuti oleh 8 orang peserta dari perusahaan pertambangan di Indonesia dan akan disusul oleh angkatan ke-dua pada bulan Oktober mendatang.
Yoichi MURAKAMI selaku Kepala Penanggungjawab Pelatihan di Jepang dan Indonesia menjelaskan bahwa JOGMEC menjalin kerjasama dengan PPSDM Geominerba untuk melaksanakan training “Dengan adanya kerjasama antara JOGMEC dengan PPSDM Geominerba ini dapat menambah hal positif untuk menyelenggarakan program pendidikan dan pelatihan kedepannya” jelasnya.
“Peserta yang mengikuti pelatihan di KCM Training Center berasal dari berbagai negara seperti; Indonesia, Vietnam, China, dan Colombia” lanjutnya.
Selain ke Indonesia, JOGMEC juga mengirim tenaga ahli ke beberapa negara di Asia “JOGMEC tidak hanya mengirimkan tenaga ahli ke Indonesia tetapi ke Vietnam dan China yang sudah dilakukan sebelum Pandemi” sambungnya.
Dengan adanya kunjungan ini, MURAKAMI mengharapkan adanya peningkatan kerjasama yang lebih baik “Meskipun adanya hambatan seperti peraturan perizinan yang memakan waktu lama, harapannya project ini dapat berjalan dengan baik” jelasnya. (BSP)